Tegal - Siapa sangka, ternyata theme park terbesar di Jawa Tengah ada di Tegal bernama Rita Park. Inilah taman hiburan seluas 2 hektar dengan 21 wahana permainan. Harga tiket masuknya juga murah lho!
Jika Bandung dan Makassar punya Trans Studio, maka Tegal punya Rita Park. Taman bermain ini lokasinya dekat dengan jalur Pantura yang biasa dilalui oleh wisatawan yang mudik ke kampung halaman. Rita Park punya puluhan wahana dan disebut-sebut terbesar di Jawa Tengah.
"Kalau dibilang terbesar di Jawa Tengah, ya memang kita yang paling besar untuk theme park karena luas dan banyak wahana permainan," tutur Markom Rita Park, Novianto Nugraha kepada detikTravel, Rabu (26/6/2013).
Rita Park memiliki luas sekitar 2,4 hektar dengan total 21 wahana permainan. Taman hiburan ini baru saja grand opening pada 31 Maret lalu. Meski baru dibuka, tak sedikit wisatawan dari berbagai wilayah di Pulau Jawa datang ke sini.
Jika Bandung dan Makassar punya Trans Studio, maka Tegal punya Rita Park. Taman bermain ini lokasinya dekat dengan jalur Pantura yang biasa dilalui oleh wisatawan yang mudik ke kampung halaman. Rita Park punya puluhan wahana dan disebut-sebut terbesar di Jawa Tengah.
"Kalau dibilang terbesar di Jawa Tengah, ya memang kita yang paling besar untuk theme park karena luas dan banyak wahana permainan," tutur Markom Rita Park, Novianto Nugraha kepada detikTravel, Rabu (26/6/2013).
Rita Park memiliki luas sekitar 2,4 hektar dengan total 21 wahana permainan. Taman hiburan ini baru saja grand opening pada 31 Maret lalu. Meski baru dibuka, tak sedikit wisatawan dari berbagai wilayah di Pulau Jawa datang ke sini.
Super Swing (Info Tegal)
"Dari terminal dan Stasiun Tegal, jaraknya hanya 5 dan 10 menit saja. Kita lebih dekat ke Pantura. Jadi kalau mau mudik, bisa sekalian berlibur ke Rita Park," ujar Novianto.
Berbagai wahana permainan di Rita Park seperti Bom-bom Car, Kincir-kincir, Mini Coaster, Rumah Hantu, Rodeo, Sepeda Terbang, Bioskop 5 Dimensi, dan masih banyak lagi. Yang paling seru, adalah Circle 360!
"360 Circle itu bentuknya seperti lingkaran. Nanti pengunjung yang mencoba, bakal kita putar 360 derajat," kata Novianto.
Asyiknya, Rita Park masih menebar promo hingga liburan sekolah ini. Untuk hari Senin-Kamis, tiket masuknya adalah Rp 60 ribu. Kalau Jumat-Minggu, tiket masuknya sebesar Rp 75 ribu. Selain itu, sistem tiketnya pun ternyata memakai model E-ticket.
"HTM-nya sebenarnya Rp 15 ribu saja, dengan cash back Rp 10 ribu. Ada 4 loket tikek box yang mana pengunjung bisa isi kartunya sesuai nominal uang. Satu wahana kisaran Rp 10-15 ribu," papar Novianto.
Novianto menambahkan, E-ticket dikembalikan setelah pengunjung mau pulang. Jika masih ada sisa saldo, maka pengunjung berhak mendapat cash back Rp 10 ribu beserta sisa saldonya. Asyik!
Rita Park terletak di Jl Kolonel Sugiono No 153. Loaksinya satu komplek dengan Rita Super Mall. Fasilitas seperti food court, toilet, dan musala pun ada di dalamnya. Saat hari libur, Rita Park selalu kebanjiran pengunjung.
"Pengunjung kami ada yang dari Cirebon, Pemalang, Demak, hingga Semarang. Kita murni wahana permainan, tidak ada water park atau kolam renang," tutup Novianto.
Mau coba wahana-wahana tersebut, datanglah ke Tegal. hehe..
sumber : Detik.com